Pedoman Pemberian MPASI & Resep MPASI Rumahan

Authors

Penulis: Chaliesta Ayu Anggelliae, Azzahra Windyar Putri, Anugrah Linda Mutiarani, Esty Puji Rahayu, Rahma Nazilah Mahu; Editor: Eka Deviany Widyawaty;

Synopsis

        Makanan pendamping ASI (MPASI) adalah makanan yang mudah dikonsumsi dan dicerna oleh bayi. MPASI yang diberikan harus menyediakan nutrisi tambahan untuk memenuhi kebutuhan gizi bayi yang sedang bertumbuh.

        Walaupun ASI merupakan makanan terbaik bagi bayi, bayi berusia > 6 bulan membutuhkan lebih banyak vitamin, mineral, protein, dan karbohidrat. Kebutuhan gizi yang tinggi ini tidak bisa hanya didapatkan dari ASI, tetapi juga membutuhkan tambahan dari makanan pendamping ASI.

       Pemberian MPASI bertujuan untuk melatih dan membiasakan bayi mengonsumsi makanan yang mengandung zat-zat gizi yang dibutuhkan oleh tubuhnya seiring dengan pertambahan usianya. Selain itu, MPASI juga membantu mengembangkan kemampuan bayi dalam mengunyah dan menelan makanan.

ISBN : 978-623-5431-42-0

Referensi :

  1. TP-PKK Kota Surabaya. 2021. Buku   Menu Balita Stunting. Pemkot Surabaya
  2. Ramayulis, Rita. 2016. 100 Menu untuk Optimalkan Pertumbuhan & Kecerdasan Bayi dan Anak. Jakarta: PT Gramedia Pustaka Utama
  3. Tim Admin HHBF. 2015. Mini Ensiklopedi MP-ASI Sehat. Jakarta Selatan: PandaMedia
  4. Damayanti D. dan Setyarini L. 2012. 365 Hari MP-ASI Plus. Jakarta:Buku Kompas
  5. Anggarani, Deri R. dan Subakti Y. 2011. Super Komplit Menu Sehari-hari Sepanjang Masa. Jakarta Selatan: PT WahyuMedia
  6. Munjidah, Annif dan Esty Puji Rahayu.“Pengaruh penerapan Feeding Rules Sebagai Upaya Mengatasi Kesulitan Makan Pada Anak (Picky Eater, Selective Eater dan Small Eater)”. Jurnal Kesehatan Masyarakat. Vol 8, no 1 (2020)
  7. Rahayu, Esty Puji dkk. “Pengaruh Positive Affirmation terhadap Masalah Makan pada Anak”. Medika Respati JURNAL Ilmiah Kesehatan. Vol 16, no 4 (2021)
  8. Damayanti, R. dan Lestari dkk Praktik   Pemberian Makan Berbasis Bukti pada Bayi dan Balita di Indonesia untuk Mencegah Malnutrisi. IDAI 2015.

 

Forthcoming

2 December 2022